Rabu, 14 April 2010

Ring Di Tinggikan=Kualitas Menurun??

Terdengar kabar, tinggi ring di kompetisi LA Lights Streetball tahun ini akan ditinggikan sedikit, agar bisa menyetarakan dengan standard di luar negeri pada umumnya. Terutama, pada waktu para bintang tamu datang dari luar negeri dan ingin merasakan ring LA Lights Streetball, seringkali mereka merasa ring nya terlalu pendek, sehingga lompatan mereka pun terkadang tidak maksimal.

Tetapi, yang menjadi pertanyaan sekarang adalah: Apakah dengan semakin tinggi nya ring tersebut, akan semakin jarang/sedikit streetballer-streetballer yang dapat melakukan aksi-aksi dunk baik dalam game atau di Rim Shaker?

Tidak dapat dipungkiri, bagi streetballer di Indonesia ini, mungkin memang sangat jarang melihat pemain yang lompatannya sangat menjulang tinggi. Ada beberapa Allstar kita ataupun eks Allstar kita yang sudah kita ketahui kehebatannya, sebut saja: Dikdo A.K.A. Microwave, Gala A.K.A. U-Turn, Joe A.K.A. Main Frame, Tico A.K.A. Straight Basket, Roland A.K.A. Anything U Need, dan human highlight kita, Ijal A.K.A. Nightmare. Mungkin masih banyak lagi yang saya belum sebutkan, tapi saya yakin bahwa nama-nama di atas telah terbukti mampu melakukan aksi dunk baik di ring ukuran lebih rendah (LA Lights Streetball) atau pun di ring ukuran normal (3.05 m).

Nah, apabila semakin sedikit pemain-pemain yang mempunyai talenta lebih tersebut, maka akan semakin sedikit pula aksi-aksi dunk yang dapat kita lihat di kompetisi ini, dan juga, sangat memungkinkan “Rim Shaker” akan tidak diadakan lagi. Apakah itu artinya kualitas kompetisi LA Lights Streetball kita menjadi semakin menurun? Apakah yang kita lihat hanya akan kebanyakan aksi-aksi freestyle dan dribble-dribble saja?

Di satu sisi memang sangat bagus dengan menstandarisasikan tinggi ring dengan standard internasional, tetapi di satu sisi, mungkin akan sangat merugikan kompetisi ini sendiri.

Hmm, kontroversi banget ya? Well, we just hope for the best !! Yang pasti, tetap dukung LA Lights Streetball kita !!!!


Narasumber:www.la-streetball.com

1 komentar: